Translate

Thursday, 22 January 2015

Tips Menenangkan Diri Saat Panik



Setiap orang mungkin pernah merasakan panik yang dipicu oleh hal yang berbeda-beda. Untuk mengatasinya, tentu orang perlu mengetahui apa yang menjadi pemicunya.
Meskipun begitu, seringkali panik menimbulkan gejala yang tidak nyaman, seperti jantung berdebar-debar, kepala tegang, mual, hingga sesak napas. Karena itu, saat panik menyerang, dibutuhkan langkah-langkah untuk segera menghilangkan gejala tersebut.

1. Tarik napas dalam
Ketika menghadapi sesuatu yang membuat Anda takut, bernapaslah perlahan dengan hidung sebanyak empat hitungan, tahan sebentar, lalu keluarkan udara dari mulut dengan empat hitungan pula. Napas yang dalam akan merangsang tubuh mengeluarkan respon relaksasi.
2. Alihkan
Saat menghadapi pemicu ketakutan, orang cenderung untuk terpaku pada hal tersebut. Padahal ketika mata dan telinga terkunci pada pemicu panik, maka mengalihkan perhatian adalah langkah yang terbaik. Dengan mengalihkan perhatian, otak akan memikirkan hal yang lain dan melupakan pemicu panik tadi. Mendengarkan musik yang menenangkan juga dapat menjadi cara yang baik untuk mengurangi gejala panik.
3. Minta bantuan
Penelitian menunjukkan, tekanan pada kulit akan mengaktifkan reseptor saraf yang membantu tubuh memproduksi hormon "bahagia" seperti dopamin. Bila Anda sendirian, maka memijat tangan sendiri juga akan mengaktifkan respon yang sama.
4. Gerakkan otot
Gerakan perlahan pada otot akan membuat otak lebih mudah dikendalikan. Mulailah gerakan dari otot jari-jari kaki, kemudian betis, paha, pantat, perut, dan sebagainya. Cara ini juga akan membantu menjaga tekanan darah.
5. Pertanyakan kecemasan
Ketika pikiran tidak keruan karena panik, cobalah untuk menanyakan sejumlah pertanyaan logis pada diri Anda. Misalnya Anda panik bila pesawat yang Anda naiki akan terjatuh, maka tanyakan, berapa besar kemungkinan pesawat ini akan benar-benar jatuh? Atau sudahkah orang di pesawat ini ada yang memberikan sinyal darurat?
6. Terima ketakutan
Semakin Anda melawan rasa ketakutan, semakin Anda tidak nyaman dengan ketakutan tersebut. Karena itu, terima ketakutan tersebut sambil selalu berpikir, meski saya tidak sedang dalam keadaan bahaya, tidak apa-apa merasa takut. Saya hanya akan membiarkan kecemasan ini berlalu, seperti biasanya.

sumber

Baca Juga Artikel Lainnya :

No comments:

Post a Comment

Kita tidak akan pernah terlepas dari yang namanya "masalah"dalam kehidupan ini. Jika kita tidak memiliki masalah didunia ini lepaslah kodrat kita sebagai manusia (human), untuk kita ketahui masalah adalah harapan yang tidak sesuai dengan kenyataan. Masalah beragam macam nya dari hal kecil hingga hal besar seperti cinta, masa depan, motivasi diri, konsep diri, dan sebagainya. Beban pikiran anda selama ini akan anda temukan jawaban nya di rumah-konsul.blogspot.com.
kirim masalah anda lewat email kami agar privasi anda lebih terjaga konsulrumah@gmail.com / Facebook : rumah konsul dan kami akan menceritakan nya lewat blog ini dan nama anda akan kami rahasiakan, tujuan kami agar bisa menjadi pelajaran bagi orang lain.

Hidup tak jauh dari kekurangan, tak perlu dilihat dari hal yang lebih tinggi, bisa ditemui dari kehidupan sehari – hari yang tak pernah kita sadari, yang terkadang kita mengganggapnya remeh. Rumah Konsul hadir bagi teman – teman untuk memberikan informasi,tips, trik, dan cara unik lainnnya sebagai penambah wawasan bagi teman – teman semua.

Happy Reading Friends…..